Cara Membuat Dadar Gulung Cokelat - Kue dadar gulung merupakan panganan khas dari Indonesia. Camilan manis ini dapat digolongkan sebagai pancake yang biasanya diisi dengan parutan kelapa yang sebelumnya sudah dicampur dengan gula jawa cair atau disebut dengan unti.

Kulit dadar gulung yang pada umumnya berwarna hijau ini berasal dari pewarna daun suji. Kudapan yang sering dijumpai pada acara arisan atau pengajian ini memiliki tekstur yang lembut saat dimakan.
Nah kali ini berbeda dari biasanya, kue dadar gulung juga dapat diisi dengan varian lain seperti buah pisang. Warna kulitnya juga dibuat menjadi cokelat.
Jadi penasaran sama kue dadar gulung yang berbeda ini bukan? Yuk intip cara mudah membuat dadar gulung cokelat isi pisang

Cara Pertama Cara Membuat Dadar Gulung Cokelat

Bahan kulit:
  1. 100 gr tepung terigu
  2. 1-2 sdm cokelat bubuk
  3. 30-40 gr gula halus
  4. Garam secukupnya
  5. Vanila secukupnya
  6. 350 ml santan asli
  7. 1 butir telur
Bahan isian:
  1. 5 buah pisang kepok
  2. Dark Cooking Chocolate (DCC) secukupnya, serut
Cara membuat:
  1. Campur terigu, cokelat bubuk, gula, garam, vanila. Lalu tuangkan santan sedikit demi sedikit sambil di aduk sampai merata. Masukkan telur dan aduk hingga semua adonan menyatu.
  2. Panaskan teflon dengan api kecil. Tuangkan 1 sendok sayur adonan lalu ratakan dengan cara diputar hingga bagian atasnya tidak lengket saat disentuh. Usahakan agar adonan dibuat menjadi tipis-tipis. Lakukan terus hingga adonan habis.
  3. Kukus pisang hingga matang.
  4. Ambil kulit yang tadi sudah dibuat, masukkan pisang dan DCC. Lipat hingga menutupi pisangnya. Lalu lipat lagi sisi sampingnya dan gulung.
  5. Kue dadar gulung cokelat isi pisang pun siap disajikan. Selamat mencoba
Cara Membuat Ayam Saus Telur Asin 
Cara Membuat Pisang Goreng Madu
Cara membuat Mendol Tempe
Cara Membuat Ekkado

Cara Kedua Cara Membuat Dadar Gulung Cokelat

Jajanan ini banyak dijajakan di penjual kue tradisional, umumnya berisi serutan kelapa dan rasanya pandan.Kali ini ada kreasi lain yang membuat dadar gulung jadi lebih bervariasi.Kalian tinggal mengganti rasa pandan dengan bubuk coklat kemudian isinya diganti pisang, agar lebih padu.
Bahan:
  • 150 gr tepung terigu protein sedang
  • 300 ml susu cair tawar
  • 55 g gula halus
  • Garam
  • 1 ½ sdm cokelat bubuk
  • ¼ sdt vanili bubuk
  • 2 btr telur ayam
  • 1 sdt baking powder
Isi Dadar Gulung:
  • 2 buah pisang raja, bagi 2
  • 1 sdm margarin
  • Gula pasir
  • Meises cokelat
Cara Membuat:
  1. Panggang pisang raja dengan margarin di dalam pan dengan api sedang. Setelah itu sisihkan.
  2. Ayak tepung terigu dan cokelat bubuk. Tambahkan gula halus, susu cair, cokelat pasta, telur, baking powder dan vanili bubuk. Kocok rata. Tambahkan susu cair dan telur lalu kocok rata.
  3. Dadar adonan tipis-tipis.
  4. Setelah matang, angkat adonan lalu masukkan pisang yang sudah di panggang tadi. Taburkan meises di atas pisang lalu lipat adonan yang sudah didadar. Hias sesuai selera dan sajikan

Di ambil dari berbagai sumber google Cara Membuat Dadar Gulung Cokelat
Axact

Axact

Vestibulum bibendum felis sit amet dolor auctor molestie. In dignissim eget nibh id dapibus. Fusce et suscipit orci. Aliquam sit amet urna lorem. Duis eu imperdiet nunc, non imperdiet libero.

Post A Comment:

0 comments: